Home » » PC TIDAK BISA BOOTING

PC TIDAK BISA BOOTING

Written By Unknown on Thursday, 21 March 2013 | 21:35

PC TIDAK BISA BOOTING


SEPUTAR CYBER - seringkali anda menemukan masalah ini, yang bisa membuat bingung anda dan membuat komputer anda perlu di service ke toko komputer terdekat, tetapi sekarang sudah bisa di benarkan oleh anda, nah saya akan men share cara ini untuk anda yang membutuhkan langsung saja,

Masalah :
sangatlah mengesalkan ketika kita hendak menggunakan komputer tetapi kenyataannya komputer tersebut mogok, alias tidak bisa booting,

Cara mengatasi Masalah :
jika anda menghadapi masalah seperti ini, jangan panik terlebih dahulu cobalah lakukan pemeriksaan pemeriksaan berikut ini,

-Periksa Power supply, power supply adalah sumber tenaga energi PC karena benda inilah yang bertugas memasok daya bagi komponen komponen PC kita, letak power supply biasanya terletak di bagian belakan komputer biasanya terletak di bagian belakang atas cassing CPU, disana terletak lubang ventilasi yang berfungsi sebagai pengatur keluar masuknya udara. Periksalah apakah ada angin yang keluar dari lubang tersebut karena di dalam power supply terdapat kipas pendingin yang anginnya akan keluar melalui lubang tersebut, jika power supply mati otomatis kipasnya juga akan mati,
atau apabila anda mengerti tentang ilmu elektronika, anda bisa saja langsung mengetesnya dengan sebuah tester, tentu saja anda harus membuka cassing CPUnya tersebut agar mudah, dan mencabut kabel kabel yang tersambung ke komponen komponen PC tersebut,
jika power supply rusak anda bisa langsung saja datang ke toko elektronika dan berkonsultasi dengan pakar elektronya, namun lebih baik lagi apabila anda mempunyai uang saku yang lumayan anda bisa saja mengganti yang baru powersupply tersebut agar tidak usah ribet, dan banyak pula merek dan ukuran pasokan dayanya,

-PC mengalami masalah bisa saja disebabkan oleh adanya peralatan (device) yang terpasang pada komponen komponen komputer yang mengalami masalah,
perlu di ketahui pada saat booting BIOS akan mendeteksi dan memeriksa semua komponen yang berada di PC, jika terdapat masalah, maka booting akan gagal, untuk memeriksa apakah ada gangguan dengan device pada PC anda, matikan PC anda dan cabut kabel yang terhubung ke sumber PLN untuk menghindari hal hal yang tidak di inginkan. setelah itu , bukalah cassing CPU dan cabutlah semua kabel power dan lepaskan peralatan yang terpasang kepada slot PCI atau AGP. Biarkan keping memory saja yang terpasang pada slotnya. nyalakan PC anda dan lihatlah apakah layar monitor berhasil menampilkan tulisan tulisan ynag biasanya berisi processor yang di gunakan dan kapasitas memori RAM yang terpasang. Jika ada, berarti tidak ada masalah dengan memori PC anda. lalu matikan PC anda dan pasanglah peralatan lain satu demi satu. setiap anda memasang satu demi satu peralatan, nyalakanlah PC dan lihatlah apakah ada masalah kembali?, jika anda tidak menemukan masalah, teruslah memasang peralatan lain yang sehingga menemukan peralatan yang kurang atau tidak berfungsinya kepada sistem komputer anda

terimakasih anda telah datang ke blog saya semoga infonya bermanfaat, sering sering berkunjug ke blog saya, terimakasih
Share this article :

0 comments :

Post a Comment

 
Support : SEPUTAR CYBER | INFO TERUPDATE
Copyright © 2013. SEPUTAR CYBER - All Rights Reserved
Template Created by Thanks to Creating Website Published by Thanks to Mas Template
Proudly powered by Blogger